WhatsApp Image 2025-05-03 at 14.42.22_13911e40

Prof. Danial Dilantik sebagai Rektor Perdana UIN Sultanah Nahrasiyah Lhokseumawe

Admin | Jul 1, 2025

Untitled-54747

JAKARTA, PINTASSATU.com – Menteri Agama Republik Indonesia, Prof.  Dr. K.H. Nasaruddin Umar, secara resmi melantik Prof. Dr. Danial,  M.Ag., sebagai Rektor Universitas Islam Negeri (UIN) Sultanah Nahrasiyah Lhokseumawe untuk masa jabatan 2025–2029. Prosesi pelantikan berlangsung khidmat di Aula Kantor Kementerian Agama RI, Jalan Thamrin, Jakarta, Senin, 30 Juni 2025.

Pelantikan ini dilakukan bersamaan dengan 45 pimpinan Perguruan Tinggi  Keagamaan Negeri (PTKN) lainnya serta sejumlah Pejabat Pimpinan Tinggi  Pratama setingkat eselon II.

Prof. Danial sebelumnya telah dilantik sebagai Rektor Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Lhokseumawe pada 24 Maret 2025. Namun dengan bertransformasinya lembaga ini menjadi Universitas Islam Negeri, ia kembali dipercaya untuk memimpin kampus tersebut—kali ini sebagai rektor perdana UIN Sultanah Nahrasiyah Lhokseumawe.

Dalam sambutannya, Menteri Agama menyampaikan tiga pesan kunci kepada para rektor yang baru dilantik.

Pertama, pentingnya menerapkan Trilogi Kemenag Jilid II: menjaga keharmonisan hubungan manusia dengan sesama, dengan alam, dan dengan Tuhan.

Kedua, rektor diminta menjadi sosok teladan, tidak hanya di lingkungan akademik, tetapi juga  di tengah masyarakat.

Ketiga, Prof. Nasaruddin menekankan pentingnya membumikan kurikulum cinta—pendidikan yang menanamkan nilai kasih sayang, toleransi, dan kemanusiaan.

Dengan pelantikan ini, Prof. Danial resmi menjadi pemimpin pertama UIN Sultanah Nahrasiyah Lhokseumawe, menandai awal  babak baru dalam pengembangan pendidikan tinggi Islam di wilayah utara Aceh.

I PS.W. 0057

 

Posted in ,

Berita Menarik

Samarinda Dikepung Banjir

KOTA SAMARINDA I Pintassatu.Com I – Kota…

ICW Menilai Penyelewengan Keuangan Negara Kian Berpotensi

JAKARTA I Pintassatu.Com I — Penilaian ICW…

Surat Terbuka Muzakir Manaf Kepada Presiden Prabowo Subianto

ACEH, PINTASSATU.com ⸻⸻ “Pulau Kami, Harga Diri…

NTB Siap Jadi Tuan Rumah PON XII

Pintassatu.com, Jakarta – Pada tahun 2028 PON…

Baca Juga

Mahasiswi Korban Kekerasan Seksual Dinikahkan, Lalu Dicereikan Sehari Setelah Ijab Kabul.

JAKARTA, PINTASSATU,com – Wakil Ketua Komisi III…

Kebaya Menari di Pelataran Sarinah

JAKARTA PUSAT, I Pintassatu.Com I – Minggu…

Presiden Prabowo Sumbang Empat Ekor Sapi Untuk Mustshik Bogor Raya

KOTA BOGOR I Pintassatu com l –…

SELASA 3 JUNI 2025 Hari Jadi Bogor ke 543

KOTA BOGOR I Pintassatu.com  I Kota Bogor…

PB HMI: Hentikan Arogansi Kekuasaan, Kembalikan Hak Al Washliyah

JAKARTA I Pintassatu.Com I — Senin 26…